Korban Kedua Ditemukan Meninggal di Sungai Welang

326
Proses pencarian kedua korban.

Pasuruan (WartaBromo.com) – Pencarian Muhammad Arka (6) korban kedua yang hanyut di Sungai Welang akhirnya membuahkan hasil. Bocah malang itu ditemukan meninggal di muara sungai.

Informasi yang didapat WartaBromo, Sejumlah warga pada Minggu (16/10/2022) malam pukul 23.00., melakukan pencarian dengan menyisir Sungai Welang.

Setelah menyisir sungai selama beberapa jam, pada Senin (17/10/2022) dini hari pukul 03.00 , warga menemukan jasad Arka sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Pasuruan, Ridwan Harris mengungkapkan, jasad Arka ditemukan tidak jauh dari lokasi penemuan jasad Naura.

“Sekarang sudah dipulangkan ke rumah keluarga,” kata Harris.

Sebelumnya, jasad Naura (6) lebih dulu ditemukan oleh warga. Jasad Naura ditemukan dalam keadaan tak bernyawa pada Minggu (16/10/2022).

Naura dan Muhammad Arka diduga terpeleset saat bermain di pinggir Sungai Welang usai pulang sekolah.

Dua bocah asal Desa Sukorejo, Kecamatan Pohjentrek tersebut juga diduga tak bisa berenang hingga akhirnya hanyut di dalam arus Sungai Welang. (tof/asd)