Lolos 8 Besar Liga 3 Nasional, Selangkah Lagi Persekabpas Naik Kasta

154

Bogor (WartaBromo.com) –  Persekabpas Pasuruan memastikan diri lolos ke babak 8 besar Liga 3 Nasional. Itu setelah tim berjuluk The Lassak ini sukses membungkam PSGC Ciamis dengan skor tipis 3-2 di laga terakhir Grup B, Sabtu (25/5/2024).

Kendati pun sukses mencuri poin penuh, kedua tim sejatinya terkesan bermain hati-hati saat laga dimulai. Bahkan,  kacamata bertahan hingga jeda turun minum. 

Memasuki babak kedua, Persekabpas mencoba tampil lebih agresif. Di menit ke-59, Paulus Benedigtus memecah kebuntuan, disusul Novi Atmaja Indra Pamungkas tak lama kemudian. The Lassak pun unggul 2-0.

Unggul dua gol membuat Persekabpas lengah hingga PSGC Ciamis berhasil memperkecil defisit gol menjadi 2-1 melalui Ahmad Hasan. 

Untung saja gol oleh PSGC direspons cepat oleh Persekabpas dengan gol yang dibuat oleh Nur Aqil mencetak gol di menit ke-88. Namun, lagi-lagi PSGC kembali berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 melalui Mahfudzillah di menit ke-91. Skor 3-2 bertahan hingga akhir pertandingan. 

Pelatih Persekabpas, Subangkit mengakui anak asuhnya sempat grogi hingga gagal memaksimalkan sejumlah peluang di babak pertama. Namun begitu, situasi itu bisa diperbaiki setelah turun minum dan meraih poin penuh.

“Alhamdulilah bisa lolos ke 8 besar, ” ujarnya. Subangkit enggan berandai-andai soal peluang timnya naik kasta ke Liga 2  Baginya yang terpenting memenangi setiap pertandingan. “Perjalanan masih panjang untuk ke liga 2. Dari 8 tim, yang diambil “. Sejauh ini pihaknya juga belum mengetahui lokasi dimana babak 8 besar tersebut digelar. 

Sementara itu, Manajer Persekabpas, Andriyanto, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian timnya. Ia meminta para pemain, pelatih, dan official tetap berada di Bogor atau Jakarta untuk persiapan menghadapi 8 besar yang akan dihelat pada 30 Mei mendatang. (don/asd) 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.