Daftar Bacawabup Lulis Diperlakukan Istimewa, DPC PKB Sebut Sesuai Intruksi DPP

67

Pasuruan (WartaBromo.com) – Lulis Ratnawati, Istri mantan Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf telah resmi mendaftarkan diri sebagai Bacawabup di Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Pasuruan.

Menariknya, berkas pendaftaran Lulis tidak diserahkan sendiri ke kantor DPC PKB melainkan diambil secara khusus oleh panitia desk pilkada di kediamannya.

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Pasuruan, Farid Sauqi pada wartabromo.com mengaku jika hal tersebut didasarkan pada mekanisme dan intruksi dari DPP PKB terkait penerimaan berkas pendaftaran Bakal calon kepala daerah (Bacakada).

“Desk Pilkada sesuai intruksi DPP PKB proaktif dalam penerimaan bacakada, “ujarnya.

Tak hanya itu, Lulis Ratnawati juga menjadi satu – satunya pendaftar bacakada wanita di DPC PKB Kabupaten Pasuruan.

Baca Juga :   Monggo Gabung! PKB Kabupaten Pasuruan Buka Pendaftaran Bacaleg

“Dari semua yang daftar, bu lulis satu – satunya pendaftar wanita sebagai bacakada, ” lanjutnya.

Dijelaskannya, Desk Pilkada DPC PKB telah melakukan pengecekan berkas para pendaftar bacakada. Sampai berita ini ditulis tercatat sebanyak 5 orang Bacabup dan 3 orang Bacawabup yang mendaftar sudah dinyatakan lengkap.

“Ada 5 Bacabup dan 3 Bacawabup sudah dinyatakan lengkap termasuk (berkas) Bu lulis, “jelasnya.

Pihaknya selanjutnya akan mengirimkan berkas para Bacakada tersebut ke DPP PKB sebagai masukan untuk proses pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan diusung dalam Pilkada di Kabupaten Pasuruan pada November nanti. (yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.