Tas Mencurigakan yang Diledakkan Tim Jibom Berisi Pakaian Wanita

869
Foto: Rosyidi (wartabromo)

Purwosari (wartabromo) – Tas hitam diduga bom di Jalan Raya Polorejo, tepatnya di Dusun Kembang Sore, Desa Sengonagung, Kecamatan purwosari, menggegerkan warga. Untuk keamanan tim penjinak bom dari Detasemen B Polda Jatim yang diterjunkan akhirnya meledakkan tas. Bom!

Tas diduga bom ditemukan warga dalam selokan dekat Pabrik PT SKA yang memproduksi ban. Setelah diperiksa, sekitar pukul 01.00 Wib, tim berhasil melakukan disruptor atau penjinakan menggunakan alat penghancur.

“Kita melakukan ini (disruptor) untuk safety keamanan tim saya. Hasilnya, benda ini dihancurkan dan bisa dilihat langsung apa isinya, ” kata Iptu Sumantri Wibisono, petugas jibom Detasemen B.

Setelah diledakkan, diketahui tas yang sebelumnya memuncullkan cahaya kelap-kelip merah tersebut berisi pakaian wanita dan tak berbahaya. “Kayaknya tas ini milik wanita,”  ujar Iptu Sumantri lega.

Baca Juga :   Rampas Kalung Tetangga, Dua Remaja Nyaris Dibakar Warga

Sebelumnya, ketenangan warga di Jalan Raya Polorejo Purwosari tepatnya Dusun Kembang Sore Desa Sengon Agung dibuat geger dengan ditemukannya sebuah tas berwarna hitam yang diduga berisi bahan peledak, Senin (28/3/2016) malam.

Informasi yang dihimpun wartabromo di lokasi, tas tersebut ditemukan pertama kali oleh salah seorang sopir taxi yang kebetulan melintas di jalan raya arah Surabaya sekitar pukul 20.00 Wib. (ros/fyd)