Perusahaan Bus Tidak Layani Rombongan Pendemo ke Jakarta

1134

Pandaan (wartabromo)- Terkait rencana aksi untuk rasa di Jakarta pada 2 Desember mendatang, beberapa pengelola bus pariwisata di Pandaan Kabupaten Pasuruan mengaku tidak melayani rombongan yang akan berunjuk ke Jakarta, Jumat (2/12/2016) nanti.

Salah satu pengelola bus pariwisata PO Atmajaya Pandaan, Juna Wida Raharjo mengaku perusahaanya tidak melayani rombongan yang menyewa untuk kepentingan demo maupun kepentingan lainya selain pariwisata. Hal ini demi keamanan armada serta keselamatan rombongan.

“Keselamatan penumpang menjadi prioritas, lagi pula kita hanya melayani pariwisata” tandas Juna.

Menurutnya, pihaknya sempat menerima order untuk membawa rombongan pengunjuk rasa ke Jakarta. Namun dalam minggu itu jadwal armada bus yang dimilikinya sudah padat dan tidak ada yang kosong.

Baca Juga :   Buruh Pabrik Batu Hias Demo Tuntut Jadi Karyawan Tetap

“Sampai tanggal 4 Desember, armada kita berangkat semua,” ujar Juna.

Sementara itu, dari data yang dihimpun wartabromo.com di Polsek Pandaan, untuk kegiatan unjuk rasa di Jakarta, dipastikan tidak ada Perusahaan Otobus (PO) yang berangkat ke Jakarta membawa rombongan pendemo pada jumat mendatang. (git/yog)