Belum Ada Pemudik yang Manfaatkan, Tol Gempol-Bangil Masih Lengang

910

Gempol (wartabromo.com) – Ruas tol Gempol-Bangil yang dibuka fungsional untuk arus mudik selama dua pekan ke depan, sejak Senin (19/6/2017) terpantau masih lengang, karena belum ada pemudik yang memanfaatkannya.

Humas PT Transmarga Jatim, Heri Purwanto, memperkirakan dalam beberapa hari terakhir mendekati lebaran, jalur baru ini akan dipenuhi kendaraan.

“pemudik masih belum banyak. Tapi kami perkirakan pemudik yang memanfaatkan jalur tol baru ini meningkat saat mendekati lebaran,” ujar Heri Purwanto.

PicsArt_06-19-09.25.05

Dijelaskan tol Gempol-Bangil saat ini masih dalam tahap uji fungsional, dibuka dan digunakan untuk kelancaran arus mudik lebaran, terutama diharapkan dapat mengurai kemacetan di wilayah Bangil maupun jalur pantura lain wilayah Pasuruan.

Baca Juga :   Teroris Berencana Sasar Mapolres Probolinggo Kota di Malam Takbir

Ruas Gempol-Bangil merupakan bagian dari rencana pembangunan seksi 1 tol Gempol-Pasuruan, yang saat ini masih menunggu sertifikat kelaikan dari BPJT (Badan Pengaturan Jalan Tol) untuk dioperasikan sepenuhnya.

Sedangkan seksi 1 terbagi dalam seksi 1-A (tol Gempol-Bangil) dan seksi 1-B (tol Bangil-Rembang) yang sudah dioperasikan secara reguler sejak 2 bulan lalu. (ono/ono)