Pemkab Probolinggo Gunakan Surat Elektronik Untuk Efisiensi Birokrasi

1060

Probolinggo (wartabromo.com) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo memanfaatkan pesatnya perkembangan teknologi untuk efisiensi tata kelola birokrasi. Salah satunya dengan mengoperasikan surat elektronik (surel) di lingkungan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan pemkab setempat.

Kepala Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Kabupaten Probolinggo, Tutug Edi Utomo kepada wartabromo.com, menuturkan penggunaan surel ini, telah berjalan sejak April lalu. Dengan cara memanfaatkan sebuah aplikasi yang berjalan dalam sistem Android.

“Dengan penggunaan surel ini, kepala OPD cukup menggunakan HP android di tangan, untuk mengetahui surat-surat masuk di instansinya, serta memberikan disposisi. Semuanya menjadi sangat mudah,” kata Tutug.

Mantan Kepala Dinas Pendidikan ini, mengatakan penggunaan surel, selain mempermudah prosedur kedinasan, juga mempunyai manfaat lain. OPD dapat menghemat belanja alat tulis kantor (ATK).

Baca Juga :   Sepasang Suami Istri Tewas dalam Kecelakaan Beruntun di Pandaan

“Jelas lebih efisien. Lebih hemat ATK, juga lebih cepat, dan hemat tenaga,” ujarnya.

Pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata ini menuturkan, sejak dilaunching April lalu, penggunaannya sudah mencakup semua OPD. Ia kemudian mencontohkan saat dirinya menjabat Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) beberapa waktu lalu.

Pada saat itu, ada surat dari Menteri Dalam Negeri terkait Percepatan dan Pembentukan Cabdin dan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD). Ia kemudian membuka surat itu. Olehnya, surat tersebut kemudian didisposisikan kepada Sekretaris Dispendik, Sentot Dwi Hendriono lewat surel.

Isi disposisinya: Pelajari dan Sosialisasikan. Kemudian beberapa menit berselang, Sekretaris Dispendik memberikan respon: Siap!.

Baca Juga :   Polwan Blusukan ke Taman Kanak-kanak Tepis Isu Penculikan Anak

“Nah, kita tinggal klik surat itu. Kemudian disposisi terkait surat-surat tersebut kepada pejabat dibawahnya. Sangat mudah dan praktis,” tandas Tutug. (saw/saw)