Ingin Berkoalisi, PDI-P dan PPP Bertemu di Rumah Makan

915

Kraton (wartabromo.com) – Jelang Pilkada 2018 mendatang, sejumlah Parpol mulai melakukan komunikasi politik satu sama lain untuk menjalin koalisi guna saling mendukung satu sama lain menghadapi konstalasi politik akhir – akhir ini. Salah satunya yakni dilakukan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI – P) dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Kabupaten Pasuruan.

Pantauan wartabromo.com, sejumlah petinggi dua parpol tersebut tampak hadir di sebuah rumah makan di wilayah Kraton yakni Ketua DPC PDI – P Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi dan pengurus parpolnya serta Ketua DPC PPP Kabupaten Pasuruan, Ahmad Mawardi berserta rombongannya.

“Kami sengaja bertemu dan berkomunikasi di sini untuk menyamakan persepsi jelang Pemilukada 2018 mendatang. Kami menganggap PPP merupakan rekan kami yang punya pandangan yang sama dalam menghadapi pemilukada ke depan, ” kata Andri Wahyudi.

Baca Juga :   Penyesalan Sang Veteran

Pada kesempatan itu, hadir pula anggota DPRD Jawa Timur, Edi Paripurna yang digadang – gadang akan maju dalam bursa Bacabup dalam Pilkada mendatang.

“Saya dan Pak Edi (Edi Paripurna, red) berencana mendaftarkan diri melalui PPP. Saya sebagai Bacawabup dan Bacabup. Kami berdua ini merupakan kader PDI-P yang solid ya,” tegasnya berseloroh.

Pertemuan kedua parpol PDI – P dan PPP menjelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Pasuruan ini merupakan pertemuan yang sangat sederhana yang dibungkus dengan proses pendaftaran secara jemput bola yang dilakukan oleh PPP.

Sebelumnya, DPC PPP Kabupaten Pasuruan juga melakukan upaya jemput bola terhadap sejumlah nama untuk mendaftarkan diri sebagai Bacabup yakni Ketua DPC PKB Kabupaten Pasuruan, Irsyad Yusuf. (yog/yog)