Mahasiswa Ahlith Thoriqoh Dilantik, Ikrarkan Diri Perkuat Keutuhan Bangsa

1783

Pasuruan (wartabromo.com) –  Sebanyak 28 pengurus Mahasiswa Ahlith Thoriqoh Al-Mu’tabaroh An Nahdliyyah (MATAN) cabang Pasuruan, masa khitmad tahun 2017-2020, secara resmi dilantik. Mahasiswa inipun ikrarkan diri, tetap menjunjung nilai kebangsaan dan keutuhan NKRI.

Prosesi pelantikan di pimpin oleh KH. Rifa’i, selaku pengurus JATMAN Kabupaten Pasuruan, di halaman Pondok Pesantren Al-Hidayah Dusun Pelem, Desa Bulusari, Gempol, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (25/11/2017).

“Selamat menjalankan tugas, embah amanah dengan sebaik-baiknya,” ujar KH. Rifa’i, usai melantik.

Ketua MATAN Cabang Pasuruan Raya, Bahrul Hidayat mengatakan, organisasi ini berbeda dengan lainnya, karena organisasi ini mengutamakan dzikir thoriqoh.

Seluruh anggota yang berada di organisasi MATAN dibentuk untuk melanjutkan ukhuwah Islamiyah maupun ukhuwah wathoniah, menjadi penggerak keutuhan NKRI dan kedamaian bangsa dengan kekuatan dzikir.

Baca Juga :   Giliran KPU Kabupaten Pasuruan yang Terima Surat Suara

“Kami dicetak oleh Maulana Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Hasyim bin Yahya seperti Soekarno, Pangeran Diponegoro, Hatta,” ujar Bahrul.

Dilanjutkan, organisasi MATAN telah menjalin komunikasi ke pemerintahan, instansi-instansi lain, banom NU, dan mahasiswa di Pasuruan.

Kemudian ia berharap kedepannya, organisasi ini bisa menanamkan nilai-nilai kebudayaan yang telah di ajarkan oleh wali songo. (*/*).