Hendak ke Bromo, Turis Jerman Kecelakaan di Kraton

1767

Kraton (Wartabromo.com) – Sekelompok turis mancanegara terlibat kecelakaan di Desa Bendungan, Kraton, Kabupaten Pasuruan. Kondisi turis dipastikan selamat, meski kendaraan yang ditumpangi menabrak mobil boks.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, 4 orang turis yang berada dalam mobil itu berasal dari Jerman. Mereka sedang melakukan perjalanan menuju Bromo.

Tiba di sekitar Bendungan, tak diduga mobil berpenumpang turis itu menabrak truk boks yang berhenti di lajur kanan. Truk yang sebelumnya melaju melaju dari arah yang sama, itu sepertinya hendak berbelok ke arah selatan jalan raya.

Iptu Jayadi, Kanit Laka Lantas Polresta Pasuruan mengungkapkan, sopir mobil gran max diduga mengantuk, tak mengetahui ada truk boks di depannya.

Baca Juga :   Truk Kontainer Tabrak Median Akibat Pecah Ban

Untung saja, mobil yang membawa 4 turis itu menghantam tak terlalu keras. Meski demikian bagian depan mobil AG 1349 BW tersebut penyok, setelah menabrak bagian belakang truk.

Iptu Jayadi juga memastikan tak ada korban jiwa akibat kejadian ini.

“Gak ada korban, turisnya sudah melanjutkan perjalanan,” tutur Iptu Jayadi, kepada wartabromo, Jumat (18/10/2019).

Diungkapkan, para turis itu melanjutkan perjalanan ke Bromo menggunakan mobil lain. (bel/ono)