Mengenal Ramune, Minuman Berisi Kelereng

3102

 

Pasuruan (Wartabromo.com) – Berbicara tentang Jepang, ada saja yang unik. Salah satunya, minuman yang bernama ramune.

Kenapa minuman tersebut unik?

Mengutip detik, ramuen merupakan minuman soda. Secara umum, minuman soda satu ini terbuat dari racikan gula atau sirup jagung fruktosa, dicampur soda dengan cita rasa jeruk nipis yang segar.

Tentu, ramune bukanlah minuman soda biasa. Ada sesuatu yang membuatnya unik. Sesuatu itu yakni isian kelereng yang ada dalam botol ramune.

Hah, kelereng? Ya, dalam botol ramune terdapat bola kecil seukuran kelereng. Tapi, gak usah khawatir ketelen ya. Pasalnya, leher botol ramune sudah didesain dengan bentuk khusus, codd neck.

Saat minuman diisi cairan berkoabonasi, tekanan gas di dalam botol memaksa kelereng menggelinding ke mulut botol. Suara kelereng yang bergerak kesana kemari dalam botol, menghasilkan sensasi gerincing unik.

Baca Juga :   Kakeibo, Seni Mengelola Uang Ala Jepang

Jangan salah, bukan hanya menghasilkan sensasi suara gemrincing unik lho. Bola seukuran kelereng itu juga dijadikan penutup botol. Jika ingin membukanya, maka kelerengnya harus di dorong ke dalam botol.

Tak sampai disitu, ketika kelerengnya berada dalam botol berfungsi menjaga agar soda di dalam botol tidak mudah menguap.

Wah unik ya?

Varian rasanya pun beragam. Jika zaman dahulu hanya hadir dalam rasa jeruk nipis dan lemon, kini rasnaya semakin beragam. Ada yang rasa melon, strawberry, jeruk hingga blueberry.

Sekadar diketahui, nama ramune itu merupakan pelafalan orang Jepang yang tidak bisa menyebut lemonade. Jadi, pada tahun 1853 disuguhi lemonade oleh orang Amerika yang datang ke Jepang. Namun, orang Jpeang kesulitan melafalkannya, maka mereka menyebutnya ramune.

Baca Juga :   Keseruan Festival Budaya Negeri Sakura di Pasuruan Japan Fest

Minuman itu sempat dinamai lemon sui, tapi ternyata tidak populer. Justru, nama ramune membuat minuman satu ini populer. (bel/ono)