Bengkel Tambal Ban di Kedopok Terbakar

623

Probolinggo (WartaBromo.com) – Bengkel plus warung di Jalan Bengawan Solo, Kelurahan/Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo terbakar pada Senin (17/5/2021). Pemilik bengkel menderita luka bakar pada kaki dan tangannya.

Peristiwa kebakaran dialami Mahfud alias Suudi sekitar pukul 15.30 WIB. Saat itu, di bengkelnya ada pelanggan meminta jasa vulkanisir ban sepeda motor.

Mahfud memperbaiki ban menggunakan tungku dengan api menyala. Saat api tungku masih menyala, pria berumur 45 tahun itu, mengecek kondisi BBM dan jeriken yang dituang ke dalam botol.

Tanpa diduga, api di tungku menyambar bensin. Kobaran api dari jeriken langsung menyambar Mahfud. Dinding warung terbuat dari anyaman bambu karuan juga terbakar. “Apinya langsung menyambar saat saya ngecek bensin di jeriken,” terang Mahfud sebelum dibawa ke Puskesmas Kedopok.

Baca Juga :   Warga Tiris Edarkan BBM Oplosan, hingga Polisi Pelanggar Prokes saat Dangdutan Didenda Rp 100 Ribu | Koran Online 15 Okt

Kasi Pemadam Kebakaran Satpol PP Kota Probolinggo Abdullah memastikan kebakaran itu karena kelalaian pemilik usaha (human error). Pemilik diperkirakan kurang hati-hati dalam menaruh barang yang mudah terbakar.

“Tidak ada korban jiwa, namun pemilik mengalami luka bakar. Ya kerugian material saja,” ucapnya.

Menurut Muhammad Maulana Daniel Pradita (16), warga Desa Posangit Kidul, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, saat itu dirinya tengah memperbaiki ban sepeda motor Yamaha Mio nopol N 3740 SS. Ia bersama Ahmad Jufriyandani (14), temannya. Ia mampir ke bengke itu, karena ban motornya bocor di Jalan Mastrip.

“Ban saya kan bocor, nah ditamballah di bengkel ini. Saat kejadian saya ada di timur bengkel, menunggu selesainya ditambal. Begitu ada kobaran api, saya langsung ambil motor saya,” tuturnya. (lai/saw/ono)