Ayo Tingkatkan Prokes, Kabupaten Pasuruan Jadi Zona Orange

1263

“Ini rencananya. Kita akan selektif di wilayah zona kuning dan oranye Covid-19. Orang kalau dengar akan dirapid missal, pasti bingung dan panic. Tapi inilah yang harus kami lakukan. Memperbanyak tracing dan testing supaya semakin diketahui populasi warga yang terpapar dan tidak,” urai Anang.

Selain testing dan tracing, Satgas juga akan gencar melaksanakan vaksinasi terhadap para pedagang, pelaku wisata, lansia dan para pekerja public yang belum divaksin. Menurut Anang, selama persediaan vaksin mencukupi, maka sudah pasti akan dilakukan melalui puskesmas atau langsung digelar di lokasi.

“Seperti di pasar. Karena banyak pedagang yang gak bisa pergi lama-lama, maka kita gelar vaksinasi di Pasar. Lansia juga begitu. Kita jemput bola karena mereka juga dalam keterbatasan fisik. Pokoknya kita pro aktif dalam vaksinasi ini,” tutupnya. (mil/yog)