Tanggapi Gus Mujib Begini Kata Rusdi hingga Golkar dan Nasdem Walk Out Saat Rapat Pleno KPU Kota Probolinggo | Koran Online 3 Mei

101

Beragam peristiwa kami sajikan pada 2 Mei melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Jumat (03/05/2024). Mulai Tanggapi Gus Mujib Begini Kata Rusdi hingga Golkar dan Nasdem Walk Out Saat Rapat Pleno KPU Kota Probolinggo:

1. Tanggapi Gus Mujib, Rusdi: Silaturahmi Silahkan, Tapi Gerindra Usung Bacabup Sendiri

Pasuruan (WartaBromo.com) – Abdul Mujib Imron secara terbuka menyatakan keinginannya menggandeng Rusdi Sutejo di Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024. Ia bahkan berencana hendak bersilaturahmi ke keluarga Rusdi.

Menanggapi hal ini, Rusdi, saat dihubungi WartaBromo mengatakan, dirinya maupun partainya sangat terbuka kepada siapapun yang hendak bersilaturahmi. Baca selengkapnya.

Baca Juga :   Banjir Ganggu Arus Lalu Lintas di Jalur Pantura

2. KPU Kota Probolinggo Tetapkan 30 Caleg Terpilih Pemilu 2024, Golkar Dominasi Perolehan Kursi

Probolinggo (WartaBromo.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo menggelar rapat pleno penetapan 30 calon anggota legislatif (Caleg) terpilih pada Pemilu serentak 2024. Partai Golkar mendominasi perolehan kursi legislatif di kota angin tersebut.

Pleno ini dilakukan menyusul putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memberikan landasan bagi KPU untuk melaksanakan penetapan. Baca selengkapnya.

3. Curi Motor di Masjid, Pria Probolinggo Ditangkap Polisi Kediri

Kediri (WartaBromo.com) – Seorang pria asal Probolinggo ditangkap anggota Unit Resmob Satreskrim Polres Kediri. Ia diketahui mencuri sepeda motor halaman Masjid Baitul Mutaqin, Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri, pada Senin (29/4/2024).

Baca Juga :   Cak Thoriq Vs Bunda Indah Lomba Masak NasGor, Siapa Pemenangnya?

Pria yang diamanahkan berinisial MAG (40) dari Kelurahan Sukoharjo, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. MAG diduga terlibat dalam serangkaian pencurian kendaraan bermotor dan barang berharga di wilayah hukum Polres Kediri. Baca selengkapnya.

4. Truk Muat Kardus Disasak Kereta Api di Beji

Beji (WartaBromo.com) – Sebuah truk muat kardus ditabrak kereta api di Desa Cangkring Malang, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, Kamis (2/5/2024). Akibat peristiwa itu, sopir truk harus dilarikan ke rumah sakit.

Menurut informasi yang didapat, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 5.10. Saat itu, truk dengan nopol S 88 23 NE melaju dari arah barat hendak melintasi perlintasan tanpa palang pintu di lokasi. Baca selengkapnya.

Baca Juga :   Pemuda Blandongan Korban Penusukan Meninggal hingga Ratusan Penerima PKH Mundur | Koran Online 22 Nov

5. Golkar dan Nasdem Walk Out Saat Rapat Pleno KPU Kota Probolinggo

Probolinggo (WartaBromo.com) – Rapat pleno yang seharusnya menjadi momen penetapan calon legislatif terpilih di Kota Probolinggo diwarnai dengan aksi keluar ruangan (Walk Out) sejumlah undangan.

Para pengurus partai politik, termasuk Ketua DPD Partai Golkar Fernanda Zulkarnain dan Ketua DPD Partai Nasdem Zulfikar Imawan, meninggalkan ruangan setelah menunggu lebih dari dua jam karena keterlambatan acara. Baca selengkapnya.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.