Hmm! Pemkab Bagi-bagi Mobdin Mewah pada Pejabat

284
Kinyis-kinyis - 4 mobdin Toyota Fortuner yang diberikan kepada para pejabat, Rabu (16/5/2012). Foto: T. Samining Jr.

Pasuruan (wartabromo) – Belum reda kontroversi pengadaan 11 mobil dinas (mobdin) untuk anggota dewan, Pemerintah Kabupaten Pasuruan kembali membagikan mobdin mewah pada para pejabat. Seperti para petinggi DPRD Kabupaten Pasuruan yang sudah bisa menunggangi mobdin mewah, 4 pejabat Forum Pimpinan Daerah juga ketiban rejeki mobil Toyota Fortuner.

Bupati Pasuruan Dade Angga secara simbolis menyerahkan mobil Toyota Fortuner seri G berwarna hitam kepada Ketua Pengadilan Negeri Bangil, Kepala Kejaksaan Negeri Bangil, Kapolres dan Dandim 0819 Pasuruan di Pendopo Kabupaten, Rabu (16/5/2012).

Mobil-mobil mengkilat keluaran terbaru itu akan mengantikan 4 mobil Kijang Innova keluaran 2006 dan 2007 yang selama ini digunakan untuk kendaraan operasional. Meski kondisi mobil yang lama masih sangat bagus dan sangat layak pakai, Pemkab ngotot membagikan mobdin baru dengan alasan meningkatkan kineja para pejabat.

Dari informasi yang didapat dari situs-situs harga mobil di internet, harga 1 unit mobil Toyota Fortuner seri G berkisar di angka Rp 400 juta, sehingga jika ditotal mencapai Rp 1,4 miliar.  Jika dijumlahkan dengan total uang yang dibelanjakan untuk membeli 11 unit mobdin anggota dewan yang mencapai 2,2 miliar, dana APBD yang dihabiskan mencapai 3,6 miliar hanya untuk keperluan yang tidak substansial tersebut.

“Status mobdin adalah pinjam pakai. Mobil yang lama ditarik dan kita pakai untuk operasional pegawai,” kata Bupati Pasuruan Dade Angga usai pemebrian mobdin, Rabu (16/5/2012).

Dade Angga menyangkal jika pembagian mobil baru tersebut bertujuan untuk menggalang dukungan dalam Pilkada. “Tugas kan makin berat menjelang Pilkada. Bukan karena saya minta dukungan,” tandasnya. (jr/jr)