Waspada Longsor, Suku Tengger Gelar Kerja Bakti

756

IMG-20160111-WA0035-650x700Tosari (wartabromo) -Ditengah erupsi dan meningkatnya aktivitas gunung Bromo, warga Suku tengger bromo di Desa Wonokitri Kecamatan Tosari, Pasuruan bersatu padu untuk memperbaiki saluran irigasi di sepanjang jalan desa setempat, Senin (11/1/2015).

Gotong royong yang dilakukan warga suku tengger tersebut merupakan kegiatan rutinan yang dilakukan sebagai tradisi suku tengger selama ini.

Aidarmiwati, Kepala Desa Wonokitri Kecamatan Tosari menuturkan, kegiatan gotong royong tersebut dilakukan untuk memperbaiki jalan maupun perawatan saluran air yang dilakukan secara rutin menyusul pergantian cuaca yang terjadi akhir – akhir ini.

“Semua dikerjakan bersama-sama mas. Ibu – ibu rumah tangga pun kita libatkan semua,” tutur Aidarmiwati.

Pantauan wartabromo, warga suku tengger sangat bersemangat dan sepertinya tak menghiraukan meski dari kejahuan bromo mengeluarkan abu vulkaniknya.

Baca Juga :   Pasuruan-Malang via Tutur Bisa Jadi Alternatif saat Lawang Macet

“Kegiatan ini juga bisa menjadi pantauan kita untuk mengetahui lebih dini lokasi-lokasi yang berpotensi longsor,” tambah Aidarmiwati.

Menurutnya, selain menghindari meluapnya air ke jalan, kerja bakti rutinan yang dilakukan oleh warga suku tengger merupakan kegiatan rutinan yang dilakukan terutama menjelang peringatan hari besar keagamaan maupun perayaan kemerdekaaan. (egy/yog)