Kekuatan Probolinggo United Sudah Diintip, Persekabpas Siap Tampil Menyerang

1477

Pasuruan (wartabromo.com) – Laga Probolinggo United versus PSIL Lumajang, jadi bekal Persekabpas bertandang ke stadion Bayuangga, Kota Probolinggo, Rabu (4/4/2018) sore nanti. The Lassak sudah kantongi kekuatan dan titik lemah Probolinggo United, sehingga yakin dapat mencuri tiga poin.

“Kami sudah mengantongi kekuatan Probolinggo United saat laga PSIL Lumajang versus Probolinggo United kemarin, Bismillah kami bisa mencuri poin di Probolinggo,” ujar Kasianto, pelatih Persekabpas kepada wartabromo.com.

Diketahui, the lassak akan bertandang ke stadion Bayuangga, Kota Probolinggo hari ini untuk melawan Probolinggo United. Derby Plat “N” ini, sepertinya bakal berlangsung seru. Diperkirakan dari awal pertandingan, kedua tim akan mempertontonkan serangan cepat.

Datang sebagai tamu, Persekabpas di pastikan akan bermain ngotot untuk meraih kemenangan. Tim berjuluk laskar sakera ini berambisi mencuri poin di laga ini.

Baca Juga :   Pengusaha asal Pati Miliki Merek Kapiten, Bagaimana Kapiten Pasuruan?

Meski demikian pemain Persekabpas harus mewaspadai kekuatan Probolinggo united. Terlebih sang tuan rumah ini tak ingin kehilangan muka di depan pendukungnya.

Kedua tim mendapatkan hasil yang berbeda pada laga perdana. Pada pertandingan pertama Probolinggo United kalah dengan skor tipis 3 -2 dari tuan rumah PSIL Lumajang. Meski kalah, Probolinggo United mampu mencetak dua gol kala menghadapi tuan rumah PSIL Lumajang. Hal ini menunjukan bahwa tim asuhan Jessie Mustamu mempunyai semangat juang tak kenal lelah.
Bermain di hadapan publik sendiri tentu akan menjadi modal bagus bagi Probolinggo United untuk meraih kemenangan. Dukungan dari Curva Sud Probolinggo akan menjadi pelecut semangat bagi tim asal Kota Probolinggo tersebut.
Pertandingan kedua Grup D, Liga 3 Jawa Timur 2018 bertajuk Derby Plat N antara Probolinggo United kontra Persekabpas akan disiarkan langsung oleh Wartabromo.tv langsung dari stadion Bayuangga, Kota Probolinggo pukul 15.00 WIB. (fik/may)