Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blitar, Rusak Rumah di Pasuruan hingga Lumajang | Koran Online 22 Mei

1197

Beragam peristiwa kami sajikan pada 21 Mei melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Sabtu (22/05/2021). Mulai Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blitar, Rusak Rumah di Pasuruan hingga Lumajang:

  1.   Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Pasuruan hingga Lumajang

Lumajang (WartaBromo.com)- Gempa bermagnitudo 6,2 mengguncang Pasuruan hingga Lumajang pada Jumat (21/05/2021). Pusat Gempa berada di kilometer 57 Kabupaten Blitar.

“Info Gempa Mag:6.2, 21-Mei-21 19:09:23 WIB, Lok:8.63 LS, 112.34 BT (57 km Tenggara KAB-BLITAR-JATIM), Kedlmn:110 Km,” keterangan BMKG dikutip WartaBromo. Simak Selengkapnya.

  1.     Tabrak Truk Parkir di Gempol, Pemotor Tewas

Gempol (WartaBromo.com) – Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Raya Apollo, Desa Karangrejo, Kecamatan Gempol, Jumat (21/5/2021) pagi. Seorang pengendara motor tewas.

Baca Juga :   Pos Pantau Dievaluasi, Sisakan 5 Titik di Kota Pasuruan

Dari informasi yang dihimpun wartabromo, insiden ini melibatkan motor dan truk tronton yang tengah terparkir di tepi jalan. Korban tewas bernama Agus Fitra Ifandi (40), asal Kota Malang. Simak Selengkapnya.

  1.   Ada Gempa 6,2 M di Blitar, Rumah dan Masjid di Pasuruan Ikut Rusak

Pasuruan (Wartabromo.com) – Gempa berkekuatan 6,2 Magnitudo yang berpusat di selatan Kabupaten Blitar terasa sampai Kabupaten Pasuruan, Jumat (21/5/2021) malam. Rumah dan masjid dilaporkan mengalami kerusakan.

Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan Ridwan Harris mengonfirmasi adanya kerusakan bangunan akibat gempa tersebut. Untuk sementara, dua titik kerusakan dilaporkan. Simak Selengkapnya.

  1.       Ditinggal Ambil Barang, Vario Beserta 30 Paket Kurir Ekspedisi Raib
Baca Juga :   Bocah 8 Tahun yang Hanyut Saat Mancing di Sungai Bondoyudo Ditemukan

Purwosari (wartabromo.com) – Motor milik kurir JNT Purwosari beserta paket kiriman raib digondol maling. Ia kecolongan saat hendak mengambil paketan lain di dalam kantor.

Pencurian ini terjadi di depan kantor JNT Purwosari  Polorejo, Kecamatan Purwosari, sekitar pukul 11.30 WIB. Motor Vario bernopol N 2580 TDD milik korban beserta 30 paket yang hendak dikirim ke pelanggan raib. Simak Selengkapnya.

  1.   Pemkab Pasuruan Kembali Lanjutkan Normalisasi Sungai Minggu Depan

Beji (Wartabromo.com) – Guna mengantisipasi banjir, Pemerintah Kabupaten Pasuruan berancang-ancang menormalisasi sejumlah aliran sungai. Sedikitnya tiga titik di Kecamatan Bangil dan Beji bakal dinormalisasi minggu depan.

“Sebagai antisipasi banjir di wilayah Beji dan Bangil, dan mengurangi risiko genangan saat banjir. Musim kemarau seperti ini yang efektif untuk normalisasi,” terang Kepala Bidang Operasi dan Pengairan Dinas PU SDA TR Imam Nurwahyudi, Kamis (20/5/2021). Simak Selengkapnya.

Baca Juga :   Digugat Bos "Ora Umum" Rp100 Miliar, Tim Cobra Menang

 

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.