Patroli PPKM di Cafe, Petugas Temukan Pengunjung Reaktif hingga Pesta Miras

643

Lumajang (WartaBromo.com) – Tim Hunter Covid-19 melakukan razia di sejumlah warung dan cafe yang masih nekat buka diatas ketentuan waktu operasional PPKM. Satu pengunjung Cafe ditemukan positif Covid-19 dan beberapa warga kedapatan bawa minuman keras.

Saat melakukan patroli menuju arah Pasirian, di tengah perjalanan petugas menemukan salah satu warung Latansa di Desa Condro banyak muda-mudi sedang pesta miras. Kemudian mereka langsung dilakukan test swab PCR oleh team Covid Hunter. Hasilnya ada satu orang hasil test positif.

“Salah satu orang hasilnya positif langsung dibawa ke kantor BKD Lumajang untuk melakukan isolasi mandiri,” terang Paur Subbag Humas Polres Lumajang, Ipda Andrias Shinta, Rabu (7/7).

Baca Juga :   Koran Online 11 Januari: Pencuri Motor Dimassa, hingga Santri Ditemukan Tewas Tergantung

Sedangkan pengunjung warung kedapatan membawa alkohol 70% sebanyak 5 botol dan dicampur dengan minuman suplemen. Selanjutnya mereka diserahkan ke Polsek Pasirian.

Lebih lanjut, Shinta mengimbau kepada seluruh masyarakat Lumajang dan pelaku usaha untuk mematuhi aturan, kebijakkan pemerintah. Aturan atau kebijakan ini demi kebaikan bersama sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Aturan atau kebijakkan ini demi kebaikan bersama sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan perekonomian kembali membaik yang diharapkan,” pungkasnya. (rul/may)