Rudenim Surabaya Overload, Imigran Gelap Tinggal Satu Ruang

553

Bangil (wartabromo) – Tidak adanya ruang khusus bagi imigran gelap berkeluarga di rumah detensi imigrasi (Rudenim) Surabaya di Desa Raci Bangil, membuat satu keluarga imigran gelap rohingnya terpaksa ditempatkan di ruang multifungsi. Jumlah Imigran gelap yang terus bertambah membuat Rudenim Surabaya mengalami over load.

Syahroni, Kasie bagian keamanan dan Keamanan Surabaya mengatakan saat ini bangunan yang ada terdiri dari dua blok dengan dua belas ruang yang hanya khusus untuk imigran laki laki dan berstatus single.

Terkait urusan biologis bagi imigran berkeluarga, Pihak Rudenim tidak menyediakan ruang khusus. Mereka hanya menempati satu ruangan tanpa diberi pagar pembatas.

“Saat ini, dari 32 imigran rohingnya asal Myanmar 2 diantaranya masih anak anak usia sekolah,” tambah Syahroni

Di dalam Rudenim sendiri terdapat total 156 orang imigran gelap masing-masing berasal dari 8 negara yakni Afganistan, Banglades, Irak, iran, Myanmar, Pakistan, Srilanka dan Sudan.

Jumlah tersebut,menurutnya, sudah sangat overload. Pasalnya, Kapasitas idealnya hanya 120 orang dengan masing masing ruangan untuk 10 orang.

“Saat ini mereka ditempatkan sesuai asal negara masing masing, hal ini untuk menghindari terjadinya gesekan antar imigran,” tegasnya. (git/yog)