Andri Wahyudi Daftar Bacawabup, PDI Perjuangan Beri Sinyal Pasangkan Kader Dari Internal

1390

Pasuruan (wartabromo.com) – PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan memberikan sinyal akan memasang kader dari internal sebagai Calon Bupati/Calon Wakil Bupati (cabup/cawabup) Pasuruan dalam Pilkada serentak 2018 mendatang.

Hal tersebut terungkap dalam sebuah unggahan foto dalam IG @andriwahyudi77, akun pribadi Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi, pada Kamis (22/6/2017) malam.

PicsArt_06-22-10.09.11

“Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim…saya mengembalikan forrmulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Kab Pasuruan melalui PDI Perjuangan disaksikan seluruh jajaran DPC dan PAC se-Kab Pasuruan dan Prof. Hamka Haq fungsionaris DPP PDI Perjuangan,” tulis Andri.

Andri belum menjelaskan secara gamblang siapa tokoh politik yang bakal ia dampingi nanti hingga alasan kesediaannya maju sebagai bacawabup dari partainya.

Baca Juga :   DPT Pileg Kabupaten Pasuruan 1.193.955 Jiwa

Ia juga masih belum memberikan keterangan, apakah penentuan dirinya menyerahkan formulir sebagai kandidat Cawabup tersebut akan mendampingi seniornya di partai banteng moncong putih ini, yakni Eddy Paripurna yang sebelumnya mendaftar sebagai bakal Cabup ke Tim 5.

Melalui chat WhatsApp, Andri mengungkapkan, bahwa ia hanya memenuhi prosedur penjaringan yang dilakukan tim 5 sekitar sebulan lalu, selanjutnya mekanisme partai yang akan menentukan ‘nasib’-nya dalam kontestasi Pilkada Pasuruan 2018.

“Semua dari DPP yang menentukan. Harapannya PDI Perjuangan bisa memberi kontribusi pada proses pilkada Kabupaten Pasuruan 2018,” terang Andri.

Diketahui, tim 5 PDI Perjuangan bertugas mengakomodir usulan dari 24 pengurus kecamatan terkait siapa nama-nama yang bakal diusung.

Baca Juga :   Jual Beli Hewan Langka, Pria Asal Kraksaan Ditangkap Polisi

Selain itu, tim yang dibentuk oleh jajaran pengurus cabang PDI Perjuangan tersebut juga berwenang mengumpulkan tokoh-tokoh politik potensial dari luar partai, meskipun saat ini secara pasti hanya mendapatkan formulir Eddy Paripurna dan Andri Wahyudi.

Eddy Paripurna, saat ini menjabat Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, beberapa waktu lalu menyerahkan formulir sebagai bakal calon Bupati Pasuruan periode 2018–2023 pada Jum’at (9/6/2017) lalu.

Sedangkan hari ini, Andri Wahyudi, Ketua DPC PDI perjuangan Kabupaten Pasuruan memantapkan diri maju sebagai bakal calon Wakil Bupati Pasuruan. (ono/ono)