Ada Bromo Marathon, Homestay Full Booked

1451

Pasuruan (wartabromo.com) – Puluhan Homestay dipersiapkan untuk gelaran Bromo Marathon 2018. Penginapan milik warga sekitar Bromo ini pun sudah full booked , seminggu jelang event tahunan ini.

Inisiator dan Kreator Bromo Marathon, Dedy Kurniawan mengatakan, pihaknya sudah menyediakan pilihan penginapan dalam event yang diadakan pada 23 September esok. Ada sekitar 71 homestay milik warga yang dapat ditempati peserta lari ini.

“Semua homestay milik warga sudah full booked,” ujarnya, Selasa (18/9/2018).

Ditambahkan, peserta dari berbagai Negara diperkirakan akan mulai berdatangan 2 hari sebelum pelaksanaan. Hal ini karena peserta harus mengambil beberapa peralatan untuk persiapan Bromo Marathon.

“Mulai tanggal 22 sudah harus datang, dan mengambil race packet, ” tambah Dedy.

Baca Juga :   Marak Begal, Kapolres Pasuruan Pimpin Langsung Razia di Kejayan

Dikatakan kemudian, Tim penyelenggara Bromo Marathon ke-6 juga menyiapkan pagelaran untuk menghibur peserta marathon, di malam sebeleum penyelenggaran, dan setelah gelaran Bromo Marathon. Tepatnya, pada malam tanggal 22 dan 23 September 2018.

“Nanti akan ada pagelaran di Plataran Bromo, bertajuk Spektakular Firework Show,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Event Internasional Bromo Marathon, kembali digelar untuk ke 6 kalinya. Penyelenggara Bromo Marathon pun telah mempersiapkan rute yang lebih menantang dari tahun sebelumnya. (trl/**)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.