Cari Kerang, Warga Wotgalih Hilang di Area Tambak Udang Meleman

135

Yosowilangun (WartaBromo.com) – Warga Dusun Meleman, Desa Wotgalih, Kecamatan Yosowilangun, hilang usai mencari kerang di Sungai Tandon Tambak Udang, Rabu (29/6) petang.

Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kabupaten Lumajang, Joko Sambang meyampaikan, korban bernama Husnul Hotimah (36). Iabersama salah seorang temannya Fuji Febriani seperti biasa mencari kerang di Sungai Tandon. Suangai ini berada di area tambak udain, dan merupakan terusan sungai Gedang Klutuk.

Namun saat sedang mencari kerang untuk dikonsumsi dan dijual, korban diduga terdorong arus deras. “Informasi yang diperoleh, saudari Husnul Hotimah terdorong arus sehingga terbawa ke bagian sungai yang dalam,” ujarnya.

Kemudian dikatakan Joko, saat melihat temannya terbawa ke bagian sungai yang dalam, Fuji Febriani berusaha menolong. Akan tetapi usahnya tersebut tidak berhasil. Ia kemudian meminta tolong kepada karyawan tambak.

Baca Juga :   Kamar Kajang Diterjang Banjir Lahar Dingin Semeru

Karena tidak bisa menolong, karyawan tambak melaporkan kepada Kepala Desa Wotgalih, Babinsa, dan piket Polsek Yosowilangun kemudian meneruskan kepada BPBD Kabupaten Lumajang. Setelah mendapatkan laporan, Tim TRC BPBD Kabupaten Lumajang segera menuju ke lokasi TKP untuk melakukan pencarian awal.

Namun hingga tengah malam, Husnul Hotimah belum ditemukan. Pencarian dihentikan dan dilanjutkan pagi ini dengan melibatkan Basarnas Pos SAR Jember. (rul/may)