Jamaah Umroh di Probolinggo Gagal Berangkat, hingga Daftar Perusahaan Diduga Sebabkan Kali Welang Berbusa | Koran Online 29 Feb

1120

Beragam peristiwa kami sajikan pada 28 Februari 2020 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Sabtu (29/2/2020). Mulai Jamaah Umroh di Probolinggo Gagal Berangkat, hingga Daftar Perusahaan Diduga Sebabkan Kali Welang Berbusa:

  1. Gondol Ponsel Emak-Emak, Pria Pengangguran Ini Dicokok Polisi
NEKAT: Tersangka Syafii (dua dari kiri) usai diamankan petugas. Foto: Istimewa.

Pohjentrek (WartaBromo.com) – Seorang pencuri ponsel dibekuk Unit Reskrim Polsek Pohjentrek, Kamis (27/02/2020). Pria pengangguran itu diketahui bernama Syafii, warga Mayangan, Kota Probolinggo.

Aksi pencurian itu sendiri berlangsung Senin (03/02/2020) pagi sekitar pukul 07.00 di Pasar Warungdowo, Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan. Simak Selengkapnya.

  1. Cuaca Buruk Selama Tiga Hari, 9.765 KK di Kabupaten Pasuruan Terdampak Banjir
Baca Juga :   Sok Jago Serang Remaja Kedopok, Pria Mabuk Pil Koplo Tak Berkutik saat Diserahkan ke Polisi

Rejoso (WartaBromo.com) – Banjir mengepung Kabupaten Pasuruan dalam 3 hari terakhir. Tercatat ada 9.765 KK yang terdampak banjir di 4 kecamatan di Kabupaten Pasuruan.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan mencatat, jumlah KK paling banyak terdampak banjir berada di Kecamatan Grati. Di sana ada dua desa yang terendam air sejak hari Rabu (26/02/2020). Simak Selengkapnya.

  1. Arab Saudi Setop Umroh, Jamaah Asal Probolinggo Ini Gagal Berangkat

Kademangan (wartabromo.com) – Opsi penutupan kedatangan jamaah umroh dari seluruh dunia, oleh Pemerintah Saudi Arabia, berdampak pada ratusan jemaah umroh asal Indonesia. Termasuk dari Probolinggo. Salah satunya, adalah pasutri penjual kerupuk dan pemilik toko asal Kademangan, Kota Probolinggo.

Baca Juga :   Nelayan Panggungrejo Temukan Mayat Pria Mengambang di Laut

Pasca gagal berangkat menunaikan ibadah umroh, pasangan suami istri Siti Khodijah dan Lianto, warga Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan, tetap beraktifitas seperti biasa. Pasutri penjual kerupuk dan toko kelontongan ini, sempat kecewa, lantaran tidak bisa menunaikan ibadah umroh. Simak Selengkapnya.

  1. Ini Perusahaan yang Diduga Sebabkan Kali Welang Berbusa
Kali Welang, Dusun Sromo Timur, Desa Pacarkeling, Kejayan yang penuh busa pada Sabtu (15/02/2020).

Pasuruan (WartaBromo.com) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pasuruan akhirnya tuntas melakukan identifikasi perusahaan di sekitar kali Welang.

Identifikasi dilakukan untuk mencari potensi sumber yang menyebabkan sungai Welang penuh busa, Sabtu (15/02/2020) silam. “Ada empat perusahaan yang kami identifikasi,” kata Khoiron, kepala Bidang Pengendalian Lingkungan DLH setempat. Simak Selengkapnya.

  1. Melirik Pesona Banyu Biru dalam Batik Ikan Sengkaring
Baca Juga :   ASN Pemkot Pasuruan Dilarang Cuti Selama Nataru

BATIK semakin kaya akan beragam desain dan ide kreatif. Tak melulu bergambar bunga, wayang atau adat jawa, pengrajin batik memiliki daya imajinasi sendiri yang membawanya lebih berkelas.

Sebut saja Ferry Sugeng Santoso. Pembatik asal Sukorejo, Kabupaten Pasuruan ini menyulap ikan sengkaring menjadi motif batik baru. Ikan Sengkaring yang hidup berkoloni di Pemandian Alam Banyubiru, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, ternyata bisa dituangkan menjadi motif batik yang berkelas. Simak Selengkapnya.