Dilanda Banjir Setinggi 2 Meter, Warga Sekarputih Mengungsi

2729

 

Gondang Wetan (WartaBromo.com) – Banjir merendam Desa Sekar Putih, Kecamatan Gondang Wetan, Kabupaten Pasuruan. Ketinggian air mencapai 2 meter.

M. Arif, Ketua Badan Pemusyawaratan Desa Sekar Putih mengatakan, banjir di wilayahnya mencapai 2 meter. Bahkan, 4 dusun yang berada di desa tersebut terendam banjir.

“Ketinggian air mencapai 1 meter, 1,5 meter hingga 2 meter juga ada di sisi utara desa,” ujar Arif kepada WartaBromo.com.

Diketahui, air datang sekitar pukul 16.00 setelah hujan deras mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Pasuruan. Ada sebagian warga yang tinggal sendiri atau sudah lansia di evakuasi warga untuk dipindahkan ketempat yang lebih tinggi.

“Yang lansia kami evakuasi ke tempat yang lebih tinggi,” tuturnya.

Baca Juga :   Himbauan Larangan Melaut Tak Pengaruhi Nelayan Pasuruan

Sampai saat ini, banjir masih merendam desa tersebut. Ketinggian air bervariasi, mulai dari 80 cm hingga 150 cm.

Sementara itu, warga kesulitan untuk keluar desa karena seluruh akses terendam banjir. Sampai saat ini bantuan untuk korban banjir belum tiba di lokasi.

“Meski mulai surut, belum ada bantuan sama sekali yang datang,” tutupnya. (don/asd)