Orang Tua Lurug SMPN 1 Kota Pasuruan Gara-gara PPDB, Begini Tanggapan Sekolah

2978

Pasuruan (wartabromo.com) – Puluhan orang tua siswa mengeluhkan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) hingga lurug SMPN 1 Kota Pasuruan. Pihak sekolah pun memberikan tanggapan terkait persoalan ini.

Khoirul Anam, Ketua Panitia PPDB SMPN 1 Kota Pasuruan mengatakan, puluhan orang tua yang seakan berdemo di sekolahnya itu hanya salah paham.

“Itu hanya kesalahpahaman penyampaian operator dengan yang dipahami orang tua,” ungkapnya kepada Wartabromo, Selasa (2/7/2019).

Dijelaskannya, di hari pertama pembukaan PPDB yakni 1 Juli 2019, SMPN 1 Kota Pasuruan memang menerima 180 pendaftar. Sementara di hari kedua sudah mencapai 205, sesuai pagu jalur zonasi.

“Yang 205 itu jalur zonasi, memang sudah terpenuhi sejak pagi ini tepatnya pukul 08.52 WIB,” imbuhnya.

Baca Juga :   PSK Bertarif Rp100 ribu Diciduk hingga Perangkat Desa Catut Data Kartu Tani untuk Ajukan Kredit | Koran Online 3 Nov

Panitia PPDB tak serta merta menutup pendaftaran, lantaran masih ada kuota bagi pendaftar di jalur prestasi dan mutasi.

“Sebenarnya tidak kami tutup, kan masih ada sisa dari pagu jalur prestasi dan mutasi,” tutur Khoirul.

Pihaknya pun mengimbau kepada orang tua, untuk mendaftar lewat jalur prestasi ataupun memilih alternatif sekolah lain sebelum sistem online PPDB ditutup.

Menanggapi terpenuhinya jalur zonasi dalam durasi cepat, Khoirul Anam pun menganggap hal tersebut wajar.

“Kan kelurahan Panggungrejo luas, dan sekolah kami hanya mampu menampung 205 siswa saja dari jalur zonasi.”

Diwartakan sebelumnya, puluhan orang tua lurug SMPN 1 Kota Pasuruan. Mereka menyatakan protes lantaran pihak sekolah seakan tak berlaku adil bagi siswa yang bertempat tinggal di sekitar lokasi SMPN 1 Kota Pasuruan. (ptr/may)