Satkornas Banser Intruksikan Anggotanya Menangkan Gus Irsyad

1767

Kejayan (wartabromo.com) – Banser (Bantuan serbaguna) NU diintruksikan untuk memenangkan Irsyad Yusuf sebagai Bupati Pasuruan bersama pasangannnya Mujib Imron di Pilkada 2018. Intruksi dikeluarkan, karena Irsyad Yusuf terbilang sebagai kader aktif Banser.

Penegasan tersebut dinyatakan langsung oleh Kepala Satkornas Banser NU, Alfa Isnaeni pada Apel kesetiaan kader untuk NU dan NKRI, di Lapangan Kuda Cobanjoyo, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, Jumat (2/2/2018).

“Kita semua tahu, sekarang merupakan tahun politik. Nah, kebetulan Gus Irsyad (Irsyad Yusuf) mencalonkan diri,” ujarnya.

Dikatakan kemudian, dukungan penuh wajib diberikan anggota Banser kepada petahana Irsyad Yusuf. Pasalnya, dalam keputusan yang telah ditetapkan, seorang kader Banser aktif harus didorong, bila maju menjadi calon di Pilkada.

Baca Juga :   Cantiknya Pengawal Jokowi

“Kalau di Pasuruan saya intruksi, Banser harus memilih Gus Irsyad. Banser itu kan cerdas. Pasti membantu sahabat. Memperjuangkan seorang sahabat itu suatu keniscayaan,” tandasnya.

Sementara Irsyad Yusuf menghotmati keputusan dan intruksi Satkornas Banser, terlebih dikaitkan dengan pencalonan dirinya di Pilkada nanti.

“Saya terimakasih atas himbauan dari Kasatkornas Banser. Saya kira kita sudah tahu bagaimana kondisi politik di Pasuruan,” kata Irsyad.

Diketahui, pasangan Bupati dan Wakil Bupati Pasurua , Irsyad Yusuf-Mujib Imron, menjadi satu-satunya konstentan di Pilkada 2018, didukung seluruh partai politik pemilik 50 kursi di parlemen.
(ono/ono)