BPBD Camat dan Kades Diperintah Siaga Bencana

526

Pasuruan – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) ingatkan potensi hujan lebat dan petir serta potensi banjir dan longsor di sejumlah wilayah termasuk Jawa Timur. Menindaklanjuti imbaun itu, Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf memerintahkan seluruh aparatur bersiaga 24 jam.

“Soal itu saya sudah perintahkan BPBD bersiaga 24 jam. Potensi bencana harus dideteksi sejak dini sehingga penanganannya lebih cepat,” kata Irsyad kepada sejumlah wartawan, Selasa (27/9/2016).

Ia juga seluruh camat dan kepala desa agar terus bersiaga dan diminta cepat memberi laporan jika ada potensi bencana.

Sejumlah wilayah di Kabupaten Pasuruan dipetakan rawan banjir dan lonsor.

Kecamatan rawan banjir di antaranya Bangil, Gempol, Beji, Kraton, Rembang, Rejoso, Grati, Kejayan, Gondangwetan hingga Winongan.

Baca Juga :   Atasi Kekeringan, BPBD Pasuruan Tambah 2 Unit Truk Tangki pada 2019

Sementara lokasi rawan longsor di Tosari, Puspo, Tutur, Prigen serta Purwodadi, juga Purwosari. (fyd/fyd)