‘Ada Anak Meninggal di Galian Sirtu Grati, Siapa yang Bertanggung Jawab?’

997

Grati (wartabromo.com) – Nasib 2 bocah SD asal Grati Tunon Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan yang meninggal setelah tenggelam di kubangan Galian Sirtu sedalam 5 meter mendapatkan respon dari anggota DPR RI asal Pasuruan, Evi Zainal Abidin.

Politisi asal Partai Demokrat tersebut mengungkapkan keprihatinannya melalui akun media sosial facebook miliknya Rias Evi dengan menuliskan kalimat keprihatinan dan kritikan terhadap keberadaan galian sirtu di wilayah Kecamatan Grati melalui tautan dari salah satu media online nasional.

Ketua Partai Demokrat Kabupaten Pasuruan yang kini duduk di Komisi XI ini bahkan secara lugas mengkritisi Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf untuk memberikan perhatian dan kepedulian terhadap permasalahan penambangan liar dan galian sirtu di wilayahnya.

Baca Juga :   GP Ansor Kabupaten Pasuruan Dukung Tembak di Tempat Pelaku Begal

Bupati Irsyad Yusuf apakah anda pernah mendengarkan keluhan wargamu tentang maraknya penambangan liar didaerah kami pak??? Pasti pernah kan pak????

Tolong jangan ada dalih perizinan ditarik ke propinsi nggih, ini bukan tentang kewenangan. Ini tentang kepedulian seorang pemimpin pada rakyat dan daerahnya. ‘ Tulisnya di laman status facebooknya.

Sontak, status Rias Evi tersebut direspon beragam oleh teman maupun pengikutnya. Akun Ifa Hasana Burhan misalnya, mengatakan ‘betul sekali bu evi.semoga kejadian ini jadi peringatan dan perhatian untk para pemimpin kita.’ Demikian pula dengan akun Baskoro Famyly yang menulis ‘Ya tuntut sj yg pny galian spy dpt hukuman yg setimpal‘.

Baca Juga :   Sah, Pengurus PWI Pasuruan Periode 2017-2020 Dilantik

FB_IMG_1483370411653

Akun Facebook Rias Evi merupakan akun media sosial milik wanita asli kelahiran Grati yang kini duduk di Senayan. Ia cukup aktif menuliskan beragam kegiatannya maupun komentar terkait permasalahan dan kejadian khususnya di Kabupaten Pasuruan.

Berikut kutipan selengkapnya status keprihatinan dari anggota DPR RI Dapil Pasuruan – Probolinggo Evi Zainal Abidin yang dikutip wartabromo.com :
Innalillahi wainnaillaihi roji’uun..

Dua anak meninggal dunia karena jatuh terpeleset ke kubangan bekas galian sirtu sedalam 5m di Grati Tunon.

Semoga anak-anak tak bersalah ini mendapat surgaNya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Amin..

Namun, apakah ini akan terus terjadi???
Siapa yang harus bertanggung-jawab atas kejadian tragis ini???

Bupati Irsyad Yusuf apakah anda pernah mendengarkan keluhan wargamu tentang maraknya penambangan liar didaerah kami pak??? Pasti pernah kan pak????
Tolong jangan ada dalih perizinan ditarik ke propinsi nggih, ini bukan tentang kewenangan. Ini tentang kepedulian seorang pemimpin pada rakyat dan daerahnya.

Alam kami rusak..
Dan kini anak-anak kami menjadi korbannya

Sahabat-sahabat Anggota DPRD Kab Pasuruan bagaimana pengawasan anda???

Pak Amir Ragil? Monggo pak bangkit dan bertindak.

(yog/yog)