Hadapi Sistem Gugur di Piala Indonesia 2018, Persekabpas Rileks Berlatih Adu Penalti

1520

Bangil (wartabromo.com) – Selain berlatih taktik dan strategi, Persekabpas juga melakukan segala kemungkinan untuk memenuhi target menang di babak awal Piala Indonesia 2018 kontra Persid Jember. Pelatih Persekabpas, Kasianto latih adu penalti di ujung sesi latihan terakhir di Stadion Pogar, Bangil, Minggu (13/5/2018).

Pada latihan adu penalti skuad Persekabpas dibagi menjadi dua tim. Skuad inti yang diperkuat Rico dan Faruq mengenakan rompi orange sedangkan skuad cadangan yang diperkuat Sony dan Pa’at menggunakan rompi biru. Para pemain tampak rileks mengikuti sesi latihan tersebut, hingga sepakat membuat hukuman bagi tim yang kalah dalam adu penalti.

Faruq dan Rico sukses menjalankan tugasnya mengeksekusi tendangan 12 pas, sedangkan para pemain cadangan ada yang gagal karena tendangannya hanya menerpa mistar gawang yang dijaga Alfarizi.

Baca Juga :   Di Probolinggo, Antrean Kendaraan di SPBU Malam Ini Bikin Macet 10 KM

Pelatih Persekabpas, Kasianto yang berada di tengah lapangan, memimpin anak asuhnya, tampak tertawa melihat aksi para pemainnya, ketika gagal mengeksekusi.

Faruq dkk yang mengenakan rompi oranye keluar sebagai pemenang dalam sesi latihan tendangan 12 pas itu. Alhasil, para pemain yang menggunakan rompi biru menerima hukuman yang telah disepakati yaitu menyanyikan lagu anak-anak dengan baju dimasukan kedalam celana yang dinaikkan hingga ke perut.

Seusai latihan, Kasianto membenarkan bahwa telah menyiapkan timnya untuk berlatih adu penalti, bukan hanya hari ini saja melainkan sudah jauh-jauh hari. Meski begitu, ia juga mengkondisikan agar para pemain tidak tegang dalam menghadapi babak adu tos-tosan.

“Latihan pertama sudah saya siapkan. Untuk penalti tadi hanya euforia ada hukuman menciptakan suasana senang, rileks itu yang dicari,” ujar Kasianto.

Baca Juga :   10 Proyek Dimainkan Trio Kwek-kwek, Teno: Saya Belum Monitor

Perlu diketahui regulasi pada turnamen Piala Indonesia 2018, apabila dalam 90 menit belum ada tim yang keluar sebagai pemenang, maka langsung dilanjutkan ke babak penalti. (wil/ono)