Mudah Ditanam, Mawar Jadi Penopang Ekonomi Warga Desa Sekarmojo

1263

Purwosari (wartabromo) – Jika anda penyuka bunga mawar, bisa berkunjung ke Desa Sekarmojo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Di sini Anda akan disuguhkan pemandangan sawah yang penuh dengan bunga hias cantik ini. Selain menikmati pemandangan indah, bisa membeli langsung dari petani.

Petani mawar sekarmojoBunga – bunga tersebut dibudidayakan oleh warga sekitar. Puluhan petani di desa ini sudah menanam mawar bertahun-tahun lalu. Selain tanahnya yang subur, mereka memilih bertani bunga mawar karena perawatannya mudah.

Riyanto (68), mengatakan bunga mawar tidak membutuhkan perawatan yang rumit. Cukup dengan men-stek tangkai yang sudah tua untuk dijadikan bibit yang baru.

“Merawatnya juga tidak sulit. Yang penting tidak sampai kekurangan air,” kata Riyanto saat ditemui wartabromo.com, Kamis (6/10/2016).

Baca Juga :   Kompornya Gebros, Penjual Cilok di Prigen Gosong

Yanto menambahkan, awal mula dirinya bertani bunga mawar tidak membutuhkan biaya banyak. Bibitnya meminta kepada tetangga yang terlebih dulu bertani mawar.

“Bibit dulu cuma minta saja tidak beli. Di sini kan sudah dari dulu banyak yang bertani bunga mawar,” tambahnya.

Sehari Yanto bisa menghasilkan bunga hingga tiga kresek ukuran besar. Itupun tidak perhari, dirinya memanen tiga hari sekali.

Yanto sendiri sudah puluhan tahun memilih menjadi petani bunga mawar. Selain bertani bunga dirinya juga bertani padi dan kacang-kacangan.

“Iya bukan mawar saja. Selain mawar saya juga bertani pada, kacang – kacangan,” tutupnya.

Soliha, petani lainnya mengutarakan, bertani mawar bisa menjadi tambahan pemasukan keluarga. Perawatan dan penangan yang mudah jadi alasan dirinya menanam mawar.

Baca Juga :   Seorang Menantu Jalani Sumpah Pocong Gara-gara Dituduh Santet Mertuanya

“Bisa buat tambah penghasilan,” ungkapnya. (ros/fyd)