Ulang Tahun ke – 36, Satpam Diharapkan Kembangkan Kemampuan Teknik dan Taktik

791

Bangil (wartabromo.com) – Merayakan hari ulang tahunnya yang ke – 36, ratusan Satuan Pengamanan (Satpam) se- Kabupaten Pasuruan unjuk kebolehan dan ketrampilannya mulai dari atraksi bela diri hingga kemampuan bermain bola volly, Jumat (30/12/2016). Perayaan hari ulang tahun kali ini menjadi berbeda dan sangat istimewa lantaran untuk pertama kalinya kegiatan dilaksanakan di Mapolres Pasuruan,

Kapolres Pasuruan, AKBP M. Aldian mendapatkan kesempatan memimpin langsung apel akbar dan upacara di halaman Mapolres yang dihadiri pula oleh Forpimda, Pimpinan Perusahaan serta ratusan anggota Satpam se- Kabupaten Pasuruan.

IMG_3325

“Selamat ulang tahun kepada seluruh personel Satuan Pengamanan di manapun berada dan bertugas, disertai harapan semoga kedepan Satpam dapat semakin eksis menunjukkan jati dirinya sebagai unsur utama pengamanan swakarsa yang mampu berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” kata Kapolres Pasuruan, dalam sambutannya.

Baca Juga :   Kino Go Green 2017 Tanam 3 Ribu Pohon di Kawasan Tahura R. Soerjo

Satpam diharapkan mampu bersikap tegas dan cermat dalam menjaga keamanan serta menegakkan ketertiban di lingkungan kerja, selalu waspada dan mampu mendeteksi secara dini adanya potensi gangguan terhadap proses bisnis organisasi serta berinisiatif untuk pengembangan kemampuan teknik dan taktik baik Kepolisian terbatas maupun Industrial Security.

Puncak kegiatan ditandai dengan pemotongan tumpeng serta atraksi ketrampilan bela diri memberebutkan trophy yang telah disiapkan. (yog/yog)