Ini 3 Spot Nongkrong Ternyaman di Kota Pasuruan, Mana Tempat Nongkrongmu?

1645

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kota Pasuruan tak hanya ramai karena banyaknya spot kuliner, melainkan juga banyak spot nongkrong. Tak heran jika para muda-mudi banyak menghabiskan waktu luang dengan bersantai di beberapa spot nongkrong ternyaman di Kota Pasuruan.

Spot-spot nongkrong yang ada di Kota Pasuruan ini selalu ramai pengunjung dari berbagai kalangan. Tempat-tempatnya pun sederhana namun sangat nyaman digunakan untuk sekedar ngopi dan berkumpul bersama teman, keluarga maupun pasangan.

Mana saja spot nongkrong ternyaman di Kota Pasuruan? Berikut dilansir dari berbagai sumber:

1. Depan Stadion Untung Surapati

Spot nongkrong yang nyaman pertama adalah di depan Stadion Untung Surapati Kota Pasuruan. Lokasinya tepatnya adalah di Jl. Pahlawan No.39, Bugulkidul, Pekuncen Panggungrejo Kota Pasuruan.

Baca Juga :   Digelar dengan Prokes Ketat, Haul Kiai Hamid Dihadiri Puluhan Ribu Jemaah

Di sana Bolo bisa memilih salah satu lapak nongkrong sesuai dengan minat. Tak hanya menyajikan kopi, lapak-lapak tersebut juga menyediakan banyak pilihan menu.

Untuk jam bukanya tentu tiap lapak berbeda, namun di malam hari area depan Stadion Untung Surapati Kota Pasuruan sudah mulai dipenuhi keramaian. Jadi, pastikan Bolo datang lebih awal agar bisa dapat tempat, ya.

2. Pelabuhan Kota Pasuruan

Spot nongkrong ternyaman di Kota Pasuruan yang kedua adalah di Pelabuhan Kota Pasuruan. Lokasinya di Jl. komodor Yos Sudarso No.184, Mandaranrejo, Kec. Panggungrejo, Kota Pasuruan. Bolo bisa datang ke sana mulai sore hari sekitar pukul 17.00 WIB.

Menariknya, jika Bolo nongkrong di sana maka bolo bisa sekaligus menyaksikan matahari terbenam di tepian peraiaran, lho!. Ada banyak pedagang kaki lima berjajar di Pelabuhan Kota Pasuruan yang bisa dipilih sebagai tempat nongkrong.

Baca Juga :   Gus Ipul Minta PMI Selesaikan Masalah Kekurangan Stok Darah

3. Depan Taman Kota Pasuruan

Kalau Bolo mencari tempat nongkrong yang juga punya spot foto konsep outdoor yang estetik, maka nongkrong di depan Taman Kota Pasuruan adalah pilihan tepat. Di sana Bolo bisa berfoto di area Taman Kota atau di depan gedung Harmonie.

Tak hanya pedagang kopi kaki lima, di area depan Taman Kota Pasuruan ini juga ada beberapa cafe yang bisa Bolo datangi. Alamatnya ada di Jl. Pahlawan No.16, Pekuncen, Kec. Bugul Kidul, Kota Pasuruan. (jun)