Geger Kardus Mencurigakan di Masjid Al-Qubro Probolinggo

1216

Probolinggo (wartabromo.com) – Sebuah kardus mencurigakan di teras depan Masjid Al-Qubro, Kademangan, Kota Probolinggo, Kamis (31/5/2018). Saat ini Polsekta Kademangan masih menunggu tim gegana Polda Jatim, karena saat diperiksa dengan metal detector, super scanner tersebut berbunyi.

Menurut informasi yang didapat wartabromo.com, sekira pukul 03.30 saat akan melaksanakan sholat subuh, Serda (purn) Sutaram dan Sujono (takmir Masjid Al-Qubro) menemukan kardus di teras depan masjid Al-Qubro.

Saat itu, langsung saja warga melaporkan ke Polsek Kademangan supaya memeriksan kardus tersebut.

Sebelumnya jamaah masjid sempat geger. Beberapa diantaranya menduga-duga jika dalam kardus berisi bayi dan bahkan muncul ketakutan ketika sejumlah jamaah lainnya, kardus berisi bom atau bahan berbahaya lain.

Baca Juga :   Soal Pilkada DPRD, Gerindra Pasuruan : Yang Transaksional Itu Oknum

Lalu, Sutaram menghimbau jamaah untuk tidak memegang dan mendekat ke kardus, karena khawatir dapat membahayakan jiwa.

Beberapa saat kemudian, petugas dipimpin Kompol M.Toyib Subur, Kapolsek Kademangan memeriksa bungkusan kardus menggunakan Metal Detector.

“Saat pengecekan menggunakan metal detector super scanner berbunyi. Dengan bunyinya super scanner tersebut diartikan bungkusan kardus tersebut mengadung logam sehingga di curigai sebagai bom,” jelas seorang sumber.

Sementara itu, saat ini barang mencurigakan dan mengandung jenis logam ini masih berada di TKP karena menunggu petugas Tim Gegana Polda Jatim datang melakukan pemeriksaan. (may/ono)