Awas DBD Mengancam hingga Jembatan Kedungasem Berfungsi Kembali | Koran Online 27 Nov

688

Beragam peristiwa kami sajikan pada 26 November melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Sabtu (27/11/2021). Mulai Awas DBD Mengancam hingga Jembatan Kedungasem Berfungsi Kembali:

  1.   Warga Pasrepan Hanyut di Sungai Saat Mencari Pakan Burung

Pasrepan (WartaBromo.com) – Warga Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan, hilang terseret arus sungai. Hingga saat ini jasadnya belum ditemukan.

Informasi yang didapat WartaBromo, peristiwa tersebut terjadi di Desa Galih, Kecamatan Pasrepan pada Kamis (25/11/2021) antara pukul 14.30 – 15.00 WIB. Simak Selengkapnya.

  1.     Hati-hati! Begini Modus Mami Ambar “Jebak” 29 Wanita Dijadikan PSK
Baca Juga :   Meski Membela Diri, Pembunuh Pria Mabuk di Krejengan Terancam 15 Tahun Penjara

Lumajang (WartaBromo.com) – Baru-baru ini Polda Jatim meringkus Mami Ambar, mucikari asal Lumajang. Dalam aksinya, Ia memperdaya wanita dengan memasang lowongan palsu.

Kombes Pol Gatot Repli Handoko, Kabid Humas Polda Jatim menjelaskan modus yang digunakan NS (41) atau lebih dikenal dengan nama Mami Ambar. Simak Selengkapnya.

  1.   Awas DBD Mengancam!

Kraksaan (WartaBromo) – Serangan nyamuk Aedes aegypti pembawa virus dengue penyebab penyakit demam berdarah mengintai warga Kabupaten Probolinggo. Warga pun diminta untuk mewaspadainya jelang musim penghujan.

Apalagi dalam 3 terakhir, warga yang terserang Demam Berdarah Dengue (DBD) cukup tinggi. Sejak September hingga awal November, tercatat 15 warga Kabupaten Probolinggo terkapar akibat gigitan nyamuk itu. Simak Selengkapnya.

  1.     Hore, Jembatan Kedungasem Berfungsi Kembali
Baca Juga :   Koran Online 6 Agustus : Mantan Kabid Ditetapkan Tersangka dalam Kasus Korupsi Dispora hingga Puluhan Pohon Asam Ditebang Untuk Akses Bromo

Wonoasih (wartabromo.com) – Jembatan Kedungasem, di Kecamatan Wonoasih, kini kembali beroperasi. Setelah ambruk sekitar awal Mei 2020 lalu, dan menjalani perbaikan total.

Beroperasinya jembatan di jalan nasional, Probolinggo – Lumajang itu, disampaikan langsung oleh Pejabat Pengganti Sementara PPK 3.5, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jawa Timur-Bali, Adi Rosadi. Simak Selengkapnya.

  1.   Jangan Sampai Salah! Ketahui Perbedaan Air Aki Bertutup Botol Merah dan Biru

Pasuruan (wartabromo.com) – Aki merupakan salah satu komponen penting bagi kendaraan bermotor. Untuk itu, jangan sampai salah membedakan antara aki dalam botol bertutup biru dan merah.

Perbedaan ini penting diketahui para pemilik kendaraan bermotor agar tak salah mengisi aki. Sebab, apabila salah mengisi bisa menyebabkan kerusakan fatal pada mesin. Simak Selengkapnya.