Dianggap Berjasa, Bupati Pasuruan Diusulkan Terima Kalpataru

232
Foto : Dokumen

Pasuruan (wartabromo) – Dianggap sebagai orang yang berjasa dalam pengembangan Industri Kecil Menengah (IKM) selama masa kepemimpinannya, Bupati Pasuruan Dade Angga akan diusulkan oleh pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan untuk meraih penghargaan Kalpataru pada tahun 2012.

Dade Angga akan diusulkan untuk bisa meraih penghargaan Kalpataru kategori jasa kepedulian karena telah berhasil mengembangkan IKM di Pasuruan dengan berbagai programnya seperti pemberian bantuan permodalan, bantuan bahan baku, investasi dan peningkatan kualitas SDM serta potensi SDA di Kabupaten Pasuruan.

Nurul Hidayati, Kabid Industri Menengah Besar Disperindag Kabupaten Pasuruan menuturkan, selama masa kepemimpinannya, Dade Angga dianggap telah mewujudkan berbagai program seperti pembangunan show room bordir yang sudah digagasnya melalui Bangil Kota bordir pada tahun 2008 silam.

“Kepedulian Bupati terhadap perkembangan IKM teresebut telah memberikan nilai plus baginya,” ujar Nurul Hidayati pada wartawan.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, diusulkannya Dade Angga untuk meraih kalpataru dikarenakan ia memiliki unsur penilaian yang harus dimiliki oleh masing-masing kepala daerah diantaranya memiliki visi misi bagi peningkatan IKM masing-masing daerah, inovasi dan terobosan bagi pengembangan sektor industri serta mendukung pertumbuhan ekonomi daerah seperti peran sub sektor IKM dalam program domestik pengiriman bruto (PDPB).

“Penilaian akan dimulai pada pertengahan tahun 2012 dan kita sangat optimis,” tambahnya.

Nurul berharap, Dade Angga akan dapat meraih penghargaan seperti yang pernah dicapai oleh Bupati sebelumnya, Alm Jusbakir Al-Jufri pada tahun 2006 silam. (mil/yog)