Tersulut Bara Puntung Rokok, Gudang Pakan Ternak di Mayangan Terbakar

2768

Probolinggo (wartabromo.com) – Sebuah Gudang penyimpanan kardus milik Toko Anugerah di jalan Basuki Rahmad, Kelurahan Mangunharjo, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, hangus terbakar, Rabu (26/6/2019). Bara puntung rokok diduga penyebab ribuan kardus tempat pakan ternak tersebut dilalap si jago merah.

Terlihat, karyawan sebuah toko pakan burung dan ternak kalangkabut setelah melihat gudang, yang tepat berada di lantai atas toko, mengeluarkan asap tebal. Di beberapa titik, api nampak menjilat membakar sebagian isi gudang.

Beruntung pemadam kebakaran bertindak cepat sehingga si jago merah tidak sampai melalap area lainnya.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 12.00 WIB, diketahui oleh Bagus (16), anak pemilik Toko. Sebelumnya, ia melihat api di ruang atas toko. Karuan saja, Bagus langsung memberi tahu salah satu Karyarawan toko, sehingga langsung menghubungi pemadam kebakaran (Damkar).

Baca Juga :   Toko Bangunan di Kanigaran Terbakar

Sedangkan, beberapa karyawan lainnya tanpa dikomando langsung berupaya melakukan pemadaman dengan alat seadanya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, kardus dan tempat pakan ternak yang terbakar sebagian besar ludes terbakar.

Nanung Nuryanto (54), salah satu karyawan toko mengatakan, ia diberi tahu oleh anak pemilik toko kalau gudang di lantai atas terbakar, sontak ia langsung melihat dan meminta karyawan lain untuk memadamkannya.

“Karena dirasa tak mampu kami padamkan sendiri, kemudian saya menghubungi petugas Damkar, karena Kantor Damkar dekat, jadi cepat sampai dan ditangani. Kalau kerugian, hanya kardus dan tempat pakan ternak,” kata Nuryanto, saat di lokasi kejadian.

Yulis Susanto, Komandan Regu Pemadam Kebakaran menjelaskan, Kebakaran tersebut belum diketahui pemicunya berasal apa. Hanya saja, dari pengamatan sementara, kebakaran terjadi diduga dari puntung rokok yang dibuang sembarangan, sehingga membuat tumpukan kardus terbakar.

Baca Juga :   Lilin Penerang saat Listrik Padam Membakar Rumah Warga Mayangan

“Sekira satu jam api dapat dijinakkan, sehingga tidak sampai merambat keluar gudang, untuk kebakaran ini kami kerahkan dua mobil damkar,” jelasnya. (fng/ono)