Rejoso 5 Hari Kebanjiran hingga Ferdy Sambo Dihukum Mati | Koran Online 14 Feb

105
Kawasan permukiman di Kecamatan Rejoso yang masih terendam banjir hingga setengah meter, Minggu (12/2/2023). Foto: Amal Taufik.

Beragam peristiwa kami sajikan pada 13 Februari melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (14/02/2023). Mulai Rejoso 5 Hari Kebanjiran hingga Ferdy Sambo Dihukum Mati :

1. Hari Kelima, Banjir di Kecamatan Rejoso Belum Surut

Rejoso (WartaBromo.com) – Banjir masih merendam wilayah Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan. Enam desa masih tergenang air.

Enam desa tersebut antara lain Desa Toyaning, Desa Arjosari, Desa Kedungbako, Desa Patuguran, Desa Rejoso Lor, dan Desa Jarangan. Simak Selengkapnya.

2. Habiskan 70 Kios, Ini Penyebab Kebakaran Pasar Karangketug

Pasuruan (WartaBromo.com) – Sedikitnya 70 kios di Pasar Karangketug, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan ludes dilalap api. Korsleting listrik diduga menjadi penyebabnya.

Baca Juga :   Tukang Keramik Sebut Selalu Bayar Siswi SMP yang Dicabulinya

Diketahui, setidaknya ada 70 kios yang terdiri dari 60 lapak barang bekas dan 10 toko sembako hangus terbakar. Simak Selengkapnya.

3. Tenda Darurat Disiapkan untuk Pedagang Korban Kebakaran Pasar Karangketug 

Pasuruan (WartaBromo.com) – Puluhan pedagang barang bekas di Pasar Karangketug, Kota Pasuruan yang menjadi korban kebakaran direlokasi. Tenda darurat disiapkan.

Kepala UPT Pasar Kota Pasuruan, Luthfan Asysyam mengatakan, tempat relokasi pedagang masih di komplek Pasar Karangketug, tepatnya di lahan yang berada di sisi utara. Simak Selengkapnya.

4. Dihukum Mati, Berikut Fakta Kasus Ferdy Sambo

Pasuruan (WartaBromo.com) – Putusan hukum terkait Ferdy Sambo atas kasus pembunuhan yang menewaskan Brigadir J akhirnya menemukan titik terang. Ferdy Sambo dijatuhi hukuman mati.

Baca Juga :   161 Penghafal Al-Qur'an di Kabupaten Pasuruan Terima Insentif

Dalam putusan yang dibacakan hakim Wahyu Iman Santoso pada Senin (13/2/2023), Ferdy Sambo dinyatakan bersalah. Putusan yang dijatuhkan pada mantan Kepala Devisi Propam Polri Ferdy Sambo tersebut akhirnya mengungkap sejumlah fakta lain dalam kasus yang selama ini dijalaninya. Simak Selengkapnya.

5. Kebakaran Pasar: Baru Kulakan Baju Habis Rp 20 Juta, Sekarang Pasrah

Gadingrejo (WartaBromo.com) – Kebakaran di Pasar Loak Karangketug, Kota Pasuruan menyimpan kisah pilu bagi para pemilik kios. Target mendulang uang sewaktu bulan puasa dan lebaran Idul Fitri mendatang harus sirna.

Samsul, pemilik lapak baju bekas di pasar itu mengatakan, kebakaran yang menghanguskan lapaknya itu membuatnya mengelus dada. Pasalnya, barang bekas yang baru ia beli untuk memenuhi kebutuhan pembeli di bulan puasa dan lebaran semuanya ludes terbakar.  Simak Selengkapnya.