Bagaimana Berlari Dapat Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Kita

2057

Selain itu, berlari juga memperbaiki suasana hati, meningkatkan kepercayaan diri, dan membantu Anda rileks. Anda pun dapat meningkatkan kualitas tidur Anda, yang sebelumnya mungkin terganggu oleh kecemasan. Semua hal itu dapatmeredakan tingkat stres Anda.

6.  Mengurangi peradangan kronis

Orang-orang yang lebih sering berlari dan memiliki tingkat kebugaran yang lebih tinggi juga menunjukkan tanda-tanda berkurangnya peradangan dalam tubuh. Hal itu berbanding lurus dengan kekebalan.

Ketika sel-sel imun harus bekerja mengatasi peradangan, sistem kekebalan pun mengalami penurunan fungsi, dan membuatnya lebih sulit untuk melawan infeksi. Karena itu, untuk mengurangi peradangan, tingkatkan aktivitas Anda.

Kabar baiknya adalah Anda tidak perlu banyak berlari untuk mendapatkan manfaat peningkatan kekebalan. Sebuah penelitian menemukan bahwa 20 menit berolahraga sedang setiap hari dapat memicu respons anti-inflamasi dan memberi efek positif pada sistem kekebalan Anda. Jika Anda baru memulai olahraga lari, mulailah dengan perlahan dan tingkatkan kecepatan Anda hingga 20 hingga 30 menit per hari.

Baca Juga :   Mensos Risma Serahkan Bantuan Rp 30 Juta untuk Korban Banjir Bandang yang Meninggal hingga Nelayan Pasuruan hingga Probolinggo Terdampak Cuaca Buruk | Koran Online 6 Feb

Yang harus Anda ingat adalah jangan berlari secara berlebihan karena justru dapat menurunkan fungsi kekebalan normal. Hal ini terjadi karena kadar hormon stres dalam plasma seperti kortisol dan epinefrin melonjak tinggi setelah berlari berlebihan. Jadi, seimbangkan antara frekuensi, intensitas, dan durasi lari.