Begini Cara Dapat Uang dari Hobi Belanja

854

Pasuruan (WartaBromo.com) – Biasanya orang yang punya hobi belanja, jelas bakal lebih sering menghabiskan uang. Padahal ada cara untuk menyakurkan hobi belanja, sekaligus meraup cuan.

Orang yang punya hobi belanja, harus ditunjang dengan dompet yang tebal alias kaya. Sementara kalau bukan golongan kaya raya, rasanya susah banget buat menikmati dengan mudah hobi yang satu ini. Kamu harus punya tabungan khusus bahkan, untuk menjalani hobi ini.

Tapi nggak perlu galau. Kamu bisa tetap menjalankan hobimu tanpa mengeluarkan uang lho! Bahkan dari hobi belanja, kamu bisa meraup cuan berlimpah.

Gimana ya caranya?

  1. Buka bisnis palugada

Hobi belanja tetap harus disalurkan, namun dengan cara yang lain. Yakni, jualan alias berbisnis. Jadi, hobi belanjamu ini bisa diterapkan saat sedang kulakan atau ambil barang dari suplier.

Barangnya apa ya? Palugada solusinya. Apa lu mau, gua ada. Yaps! Jadi kamu jualan apa saja barang favoritmu, atau yang sedang trend di pasaran. 

Baca Juga :   Ini Daftar Alternatif Layanan Streaming Pengganti IndoXXI

Buat yang hobinya belanja, jelas bakalan tahu apa yang menarik atau sedang trending di hari itu. Dari situlah kamu bisa menjualnya. Sebab barang yang sedang viral ini seringkali jadi buruan orang banyak.

Nah, di sini kemampuanmu untuk menilai barang yang bagus dengan harga terjangkau diuji ya! 

2. Buka jasa personal shopper

Hal berikutnya yang bisa kamu lakukan yakni membuka jasa personal shopper atau jasa untuk belanja barang-barang tertentu. 

Layanan ini seringkali dipakai orang-orang berduit untuk berbelanja. Sebab, kadang mereka tidak ada waktu untuk belanja kebutuhan. Jadi jasa ini bakal sering terpakai.

Nah, beberapa dari mereka kadang hanya membutuhkan rekomendasi barang tertentu, beserta tempat membelinya. Namun ada juga yang sekalian minta dibelanjakan. 

Baca Juga :   Ini 5 Tips Anti Mager Beraktivitas di Hari Senin

Jadi, kamu bisa membuka jasa konsultasi, juga jasa membelanjakan barang ya. Seru kan?

3. Jadi pengepul suplier

Ide bisnis lain yang bisa dilakukan adalah dengan membuat jasa pengumpul suplier. Yaps, kemampuanmu untuk berbelanja, meneliti harga dan kualitas barang jelas dibutuhkan di sini.

Sasaranmu kali ini bukan konsumen, melainkan calon pebisnis lain. Pebisnis yang masing bingung mencari suplier yang tepat untuk barang yang akan dijualnya.

Di sini kamu bisa menawarkan berbagai macam suplier yang sesuai dengan kebutuhan calon klienmu. Buat penawaran menarik supaya klienmu langsung terpikat dengan jasamu ini. Wah, menarik ya?

4. Buka persewaan barang

Mungkin kamu bingung, apa hubungannya hobi belanja dengan buka persewaan. Jelas sekali ada hubungan dong.

Apabila kamu memiliki hobi belanja baju. Kamu bisa buka persewaan baju. Bukan hanya baju dengan event seperti pernikahan atau wisuda, tapi berbagai occasion ya.

Baca Juga :   Bioskop se-Indonesia Akan Kembali Dibuka, Catat Tanggalnya ya!

Apalagi kalau kamu hobi membeli baju dengan brand yang bagus dan style yang keren. Jelas persewaan bajumu bakal dilirik oleh calon customer.

Termasuk jika kamu hobi membeli tas, sepatu, atau barang unik lain yang mudah disewakan. Peluangmu untuk membuka bisnis ini sangatlah terbuka lebar. Tertarik untuk mencobanya?

5. Buka jastip belanja

Orang yang hobi belanja, jelas familier dengan cara-cara “rebutan” barang. Rebutan yang dimaksud adalah order secara cepat ya. Sebab, ada banyak sekali brand yang barangnya sedikit. Sehingga tak jarang pembeli tidak bisa mendapatkan barang tersebut.

Nah, kamu bisa memanfaat peluang ini untuk membuka jasa titip (jastip) barang. Tentunya pilih suplier atau toko yang ramai pembeli, dan untuk mendapatkannya sangat susah. Beberapa toko ini biasanya memberi slot khusus buat para pemilik jastip. Kamu bisa mengkomunikasikannya dengan pemilik ya.